Rabu, 10 Juni 2015

walkthrough digimon world 3 psx part 2

Asuka Server South Sector

SOUTH SECTOR – BULK SWAMP
Jalanlah terus kearah selatan hingga masuk ke map berikutnya.

SOUTH SECTOR – BULK BRIDGE
Jalan aja terus ke selatan hingga menemukan jembatan besar. Sebrangi jembatan besar tersebut dan terus jalan ke selatan.

SOUTH SECTOR – JUNGLE GRAVE
Ikuti jalan hingga bertemu pertigaan jalan yang menggunakan kayu. Ambil kiri kemudian kiri lagi,
terus ambil bawah yang jalannya pake kayu dan prahu. Ikuti jalan hingga bertemu pertigaan lagi. Ambil
kiri dan kamu akan ketemu sama Zanbamon, dekati dia maka akan terjadi percakapan yang disusul 
dengan pertarungan sama Zanbamon.

SOUTH SECTOR – BULK BRIDGE
Lurus ke utara sampe ke jembatan besar tadi. Sebrangi jembatan besar lalu belok kiri atas sampai ke map berikutnya.

SOUTH SECTOR – TRANQUIL SWAMP
Masuki gubuk jelek yang ada di utara.

SOUTH SECTOR – SHAMAN HOUSE
Digubuk ini ga ada orangnya, ketika Junior mengira ga ada orang digubuk itu, muncul suara yang menyeramkan dari balik dinding atas. Nah sekarang pergi kearah barat, ikuti aja jalan setapak di danau sampai ke “Inn”.

SOUTH SECTOR – SWAMP INN
Bicara dengan Gatomon disebelah kiri dekat ranjang penginapan. Kamu akan dikasi tau suara siapa yang kamu dengar di “Shaman House”, itu ternyata Sepikmon dan kamu dikasi tau bahwa Sepikmon bisa bantu 
kamu untuk mengusir Zanbamon. Sekarang kembalilah ke “Shaman House” tadi.

SOUTH SECTOR – SHAMAN HOUSE
Suara jelek itu muncul lagi. Kembali terjadi percakapan dimana Junior minta cara kepada Sepikmon untuk 
mengusir Zanbamon. Sepikmon dapat membantu, tapi sebelum member tahukan caranya, 
dia meminta Junior untuk mencari topengnya yang dibawa oleh Baronmon. Sekarang pergilah ke “Bulk Swamp”.

SOUTH SECTOR – BULK SWAMP
Bicara dengan Kail tentang keberadaan Baronmon.

Asuka Server East Sector

EAST SECTOR – SEIRYU CITY
Tanya sama Agumon dimana kira-kira tempat Baronmon biasa nongkrong.

EAST SECTOR – PROTOCOL RUINS
Ambil jalan arah kiri, kanan, kiri, kanan, kiri. Kemudian naiki tangga dan bicara dengan Baronmon. Sekarang pergi ke “Asuka City”.

CENTRAL SECTOR – ASUKA BRIDGE
Belok kanan sebelum memasuki pintu gerbang “Asuka City” dan bicaralah dengan digimon yang persis banget kaya Sepikmon. Jangan percaya sama omongannya. Lanjut jalan ketempat pohon besar dimana
kamu ambil folder bag dulu melalui “Inn”.

CENTRAL SECTOR – ASUKA CITY
Jalan lurus ke timur, lalu bicara dengan Etemon tepat disebelah pohon besar (disitu juga ada sepasang kakek – nenek yang ingin menjadi digimon... haha konyol). Etemon bilang ke “Divermon’s Lake”, kalo begitu berangkat kesana.

DIVERMON’S LAKE
Jalanlah menyebrangi jembatan, terus selatan dan ikuti jalan. Sesampainya di belokan yang ada 
tugu rumah keong berduri, ambil jalan kiri atas melewati pepohonan. Lalu kekanan atas dan kekiri
lagi. Dijalan buntu ini temui seorang laki-laki berbaju jas hitam dan bertopi hitam. Ajak bicara, dan dia akan mengaku bahwa dirinya bernama Nick dengan usia 21 tahun. Dia juga akan berbicara masalah Etemon.

CENTRAL SECTOR – ASUKA CITY
Temui lagi Etemon disebelah pohon besar. Dia akan pergi ke tempat lain, carilah dia. Balik lagi ke “Asuka City – Underground Path”. Di sini jangan masuk pintu ke “Inn” melainkan lurus terus ke utara ikuti jalan dan turuni tangga.

ASUKA CITY – ASUKA SEWERS
Bicara dengan Etemon, dan dia akan memberikan topeng Sepikmon. Sekarang kembalikan topeng itu kepemiliknya.

Asuka Server South Sector

SOUTH SECTOR – SHAMAN HOUSE
Kembalikan topeng itu kepada Sepikmon, dia akan memakai kembali topengnya namun kamu disuruh hadap kearah lain. Setelah Sepikmon memakai topengnya, kamu akan diberi Smelly Herb.

SOUTH SECTOR – JUNGLE GRAVE 
Temui lagi Zanbamon ditempat dia nongkrong kemaren untuk kedua kalinya dan bicara dengannya. 
Kali ini tunjukkan Smelly Herb pada Zanbamon maka dia akan pergi karena dia alergi dengan Smelly Herb.
Lanjutkan perjalanan. Terus ikuti jalan setapak hingga sampai kepertigaan. Kalo kekiri menuju rumah angker yang udah kumuh, jadi ambil jalur kanan. Sebrangi jembatan kayu kecil terus bablas kekanan agak keatas. Lanjut belok kiri dan ikuti jalan setapak hingga map berikutnya.

SOUTH SECTOR – PHOENIX BAY
Terus ikuti jalan setapak, setelah menyebrangi jembatan, ada dipertigaan. lanjut ambil jalan kiri bawah, 
sebrangi jembatan lagi terus kearah atas. Sebrangi lagi jembatan dengan dua kapal dan kamu akan 
ketemu tiang penunjuk arah.
North :Suzaku City
East :South Station
West :Ether Jungle
focus di alur cerita utamanya jadi ambil arah utara dan masuklah ke “Suzaku City”.

SOUTH SECTOR – SUZAKU CITY
Terus lurus, sampai dipertigaan dengan pohon besar ditengah, belok keatas terus kekiri. Didepan “Inn” kamu akan bertemu dengan seorang cewek. Sekarang lanjut kearah kanan atas dan masuki pintu rumah Suzaku Leader.

SUZAKU CITY – SUZAKU HALL
Naiki tangga dua kali kemudian bicara dengan Suzaku Leader untuk pertarungan digimon. 
Setelah kamu mengalahkannya, Suzaku Leader akan memberikan Suzaku Badge padamu.
Simak percakapan baik-baik, “Byakko City” dipulau sebelah barat menyebrangi lautan. 
Suzaku Leader memberitahukanmu bahwa satusatunya cara untuk dapat kesana dengan 
menggunakan Submarimon (digimon kapal selam). Kamu butuh item Digi-Egg of Sincerity untuk 
memanggil Submarimon.

SOUTH SECTOR – SUZAKU CITY
Berjalanlah kearah “Inn” kamu sudah ditunggu sama Kail. Dia mengatakan kalau Teddy berada di 
“Asuka City Administration Center”. Karena mengkhawatirkan Teddy, Junior pun mengajak Kail untuk
kembali ke “Asuka City” dan mencari Teddy.

Asuka Server East Sector

ASUKA CITY – MAIN LOBBY
Di sini lagi ada demo kecil-kecilan masalah kapan mereka bisa kembali ke dunia nyata. 
Tak lama kemudian munculah Game Master (GM) dari balkon atas sebelah kiri.
GM mengatakan bahwa Maintenance dari Matrix Chamber akan memakan waktu cukup lama, 
dan para Players dimohon untuk menunggu sampai System selesai diperbaiki. Kail agak marah 
karena Maintenance ga slesai-slesai. Junior pun cetus berfikir ini semua ada hubungannya 
dengan Lucky Mouse yang diceritakan oleh Teddy. Kemudian Kail mengajak Junior untuk mencari
Teddy kedalam “Administration Center”.

ASUKA CITY – ADMIN CENTER 1F
Junior dan Kail ditolak mentah-mentah sama penjaga, dan mereka pun keluar dari tempat itu.

ASUKA CITY – MAIN LOBBY
Disini Kail dan Junior mencari ide untuk dapat masuk ke “Administration Center”. Akirnya Kail memutuskan
untuk berpencar dan mencari informasi cara untuk masuk ke “Administration Center”. Jadi sekarang pergilah ke “Bar”.

ASUKA CITY – LAMB CHOP
Bicara dengan bartender Master john, dia akan memberi info bahwa hanya Staff dan Digimon tak bertuan yang dapat masuk ke “Admin Center”.

ASUKA CITY – CENTRAL SECTOR
Temui Kail yang berdiri didekat pintu masuk “Bar”. Bicara dengannya, dan Kail akan menyuruhmu untuk 
bicara dengan dua orang tua yang ingin jadi digimon (ingetkan sama sepasang kakek nenek yang
berdiri didekat pohon besar waktu kita cari Etemon?). Nah pergilah kesana dan bicara dengan sepasang
kakek nenek yang konyol itu.

ASUKA CITY – CENTRAL SECTOR
Ditempat yang dulunya untuk berdiri sepasang kakek nenek itu, sekarang telah berdiri sepasang 
Agumon warna pink dan biru. Bicaralah dengan Agumon itu, dan WooOw ternyata sepasang kakek
nenek itu benar-benar menjadi digimon. Tanyai kakek nenek itu tentang bagaimana cara untuk 
menjadi digimon seperti mereka. Ternyata kakek nenek itu pake kostum yang dikasi sama Etemon. 
Carilah Etemon.

ASUKA CITY – ASUKA SEWERS
Bicara dengan orang asing yang berdiri sendirian disitu. 

ASUKA CITY – MAIN LOBBY
Temui Kail, dan sekali lagi temui orang asing di “Asuka Sewers” yang ternyata itu adalah Etemon.

ASUKA CITY – ASUKA SEWERS
Bicara dengannya, dan bongkar kedoknya, maka Etemon akan menyuruhmu untuk diam dan menjaga rahasia. Sebagai imbalannya Etemon memberikan Agumon Suits (sepasang kostum Agumon).

ASUKA CITY – UNDERGROUND PATH
Kail berdiri di atas jadi temui dia.

ASUKA CITY – MAIN LOBBY
Junior dan Kail telah memakai kostum Agumon, Kail menyuruh Junior untuk menunggu, ketika Kail sudah 
masuk ke “Admin Center 1F” baru Junior disuruh nyusul masuk ke sana. Sekarang masuklah kesana.

ASUKA CITY - ADMIN CENTER 1F
Penjaga akan kaget sekaligus bingung. Tadi Agumon pink, sekarang kamu?! (begitulah kata penjaga itu). 
Sekarang jalan ke kiri ikuti tangga dan masuk pintu di utara.

ASUKA CITY – ADMIN CENTER 2F
Jalan ke kanan sebrangi jembatan kecil lalu naiki tangga dan naiki lagi tangga di utara. 
Belok ke kiri ikuti jalan maka kamu akan bertemu dengan Kail. Bicara dengannya.

ASUKA CITY – MASTER ROOM
Disini akan ada pembicaraan antara GM dan penjaga yang berhubungan dengan terjadinya Maintenance pada Matrix Chamber.Pas lagi asikasiknya dengerin, dari pintu masuk seorang penjaga dan memergoki Kail dan Junior yang lagi nguping. Kemudian mereka dihadapkan dengan GM. Ketika mereka ditanya, Junior berkata bahwa mereka lagi mencari temannya Teddy. GM pun cetus mengatakan bahwa Lucky Mouse yang menangkap Teddy sebagai sandra. Setelah percakapan panjang, GM minta bantuan sama Junior untuk turut serta menangkap Lucky Mouse.

ASUKA CITY – CENTRAL SECTOR
Sekarang kita lanjut mencari Digi-Egg of Sincerity yang tadi sempat terhambat. Pergilah ke “South Sector - Phoenix Bay”.

Asuka Server South Sector

SOUTH SECTOR – PHOENIX BAY
Pada pertigaan pertama, belok ke utara dan bicaralah dengan orang yang berdiri disekitar sana untuk info tentang “Bios Swamp”.

SOUTH SECTOR – BULK BRIDGE
Dari sini jalan kearah kiri, bablas terus ke timur sampai di jembatan kayu kecil. Sebrangi jembatan kayu kecil itu untuk masuk ke
map berikutnya.

SOUTH SECTOR – BIOS SWAMP
Jalan terus kekanan bawah, mentok belok kekanan atas. Sebrangi jembatan lalu ke utara. Disini kamu akan 
menemukan bangunan kecil, jalan kebelakang bangunan itu lalu tekan tombol X sampai muncul
tulisan yang terdapat dibelakang bangunan. Sekarang temui Sepikmon digubuknya.

SOUTH SECTOR – SHAMAN HOUSE
Bicara dengan Sepikmon. Dia akan menyuruh kamu untuk menemui Baronmon karena dia pintar dalam membuat bomb

NB :kalau kamu dapet TNT Ball waktu melawan Keith dipintu gerbang
“Asuka City”, kamu langsung aja menuju “Protocol Ruins” dan temui
Baronmon. Tapi kalau belum dapet TNT Ball, cari TNT Ball di
“Tyranno Valley” dengan cara mengalahkan digimon yang ada di sana.
TNT Ballnya cuman 1 biji doank yang dibutuhin, jadi gampang.

0 komentar:

Posting Komentar