Rabu, 10 Juni 2015

walkthrough god of war 1 part 2

The Rings of Pandora/Temple of the Crystal Eye
Putar tuas hingga menemukan ruangan bekas jebakan dinding tajam sebelumnya dan masuklah basmidemon armor emas hingga kembali ke area kolam tempat Crystal Eye berada. Sekarang tarik tuas menyatukan Crystal Eye yang kemudian bersinar hingga menembus Crystal Eye pada patung untuk memunculkan patung ini ke permukaan. Kembali ke area tuas pertama dalam patung dan tarik tuas untukelevator ke atas.

The Cliffs of Madness
Keluarlah untuk event tangan patung menyatu ke lantai lalu seberangi untuk scene munculnya demon baru bertanduk. Habisi untuk membuka barrier merah. Ambil Orb hijau di peti lalu teruskan ke peti Orb hijau berikutnya, maju dekati demon burung untuk scene Kratos yang hampir mati oleh Barbarian bersumpah mengabdi pada Ares yang kemudian memberinya kekuatan lewat demon burung ini. Setelah itu ambil Orb biru-hijau di peti dan save game setelah membaca buku.

Telusuri lereng basmi demon armor emas lalu ke kiri ambil Orb biru di peti. Teruskan ke kanan basmi duludemon pemanah dengan Zeus’Fury baru lompat ke lantai tebing seberang agar tidak jatuh terkena panah. Sampai ke area ujung ada tali yang bisa digunakan untuk bergelantungan ke ujung basmi demon. Putar tuas untuk menaikkan elevator dan save game. Panjat tangga lalu ke kanan panjat tangga lagi untuk ambil Orb hijau di peti. Panjat tangga lagi ke depan gua tapi jangan masuki gua dulu melainkan ke kiri basmi demonarmor emas dan demon pemanah sampai ujung ada peti Orb merah.

Sekarang masuki gua basmi demon bertanduk sampai luar ada peti Orb biru. Lompat ke arah tuas dan gunakan Zeus’Fury dulu memanah beberapa demon pemanah di ujung lalu putar tuas memindahkan jembatan agak ke sisi kanan jembatan seberang. Segera ke jembatan dan lompat ke jembatan seberang saat jembatan berusaha kembali ke arah semula. Lanjutkan lompat ke lantai seberang basmi demonbertanduk juga 2 demon pemanah. Lompat menuju lantai atas dan ambil peti Orb biru-hijau sebelum lompat ke lantai tebing atas. Basmi minotaur biru di sini. Ujung jalan ada katrol berukir Hera (mata hijau) dan Aphrodite (mata biru) yang perlu necklace/kalung untuk menjalankannya.

Turuni tangga panjat dan basmi demon bertanduk tapi waspadalah jangan sampai dihantam olehnya jatuh ke jurang so cari tempat yang lebih aman untuk bertarung. Seberangi jembatan batu basmi demon, ambil peti Orb merah dan meluncur turun lewat tali. Masuki gua.

Telusuri gua hingga jalan masuk tertutup, basmi beberapa armor emas, ambil Orb biru-hijau di peti. Teruskan basmi 2 minotaur biru sampai ruangan selanjutnya ada kalung mata hijau yang kemudian tertutup jeruji. Baca buku untuk petunjuk puzzle. Sekarang dorong pilar batu yang panjang ke sisi kiri layar menempel pada batu serupa, lompat ke atasnya untuk lompat ke atas pilar batu menuju lantai 4 peti yaitu 2 peti Orb merah, satu peti Phoenix Feather dan satu peti Orb biru-hijau. Ada 6 bentuk pilar batu di sini yang harus kamu susun menempel pada jeruji besi, untuk memutar arah pilar letakkan pada platform putar dan dorong tuas mengubah arahnya. Nantinya susunan pilar batu dari kiri layar ke kanan adalah bentuk siku kiri atas, bentuk I sedang, bentuk T, bentuk tanda tanya (?), bentuk I tinggi sedangkan batu bentuk I pendek tidak terpakai. Jika kamu menggabungkannya dengan benar maka jeruji akan terbuka dan ambillah Hera’s Necklace ini untuk event tangga yang tergantung tadi turun.

Keluarlah dari gua, save game dan panjat tangga lalu di ujung kanan panjat dinding ke atas sambil menghalau demon armor emas, saat ada celah di kanan lompati ke dinding kanan selanjutnya, saat ada celah lompati lagi ke dinding kasar selanjutnya. Tujuanmu sekarang memanjat ke kiri atas tapi lompati dulu celah ke dinding kanan sampai ujung turun ambil peti Orb merah. Kembali ke dinding kasar sebelumnya dan kali ini panjat ke kiri atas. Saat ada percabangan ke kiri untuk turun ambil peti Orb biru-hijau, lanjutkan panjat ke atas tebing ambil peti Orb merah. Lompat ke tebing kanan buka peti untuk Phoenix Feather. Dari lantai tebing ini turun ke dinding kasar lalu lompat ke dinding kasar kanan di mana ada 4 demon armoremas, habisi dan teruslah memanjat ke sisi kanan sampai turun tarik tuas menjatuhkan batu di area sebelumnya.

Kembali turuni dinding kasar sampai ke percabangan di mana ada celah lompati celah ke kanan lalu turuni dinding kasar menuju lantai bawah. Seberangi jembatan batu dan panjat tangga lalu masuki kembali guaminotaur ini. Putar tuas memindahkan jembatan terputus untuk lompat ke jembatan seberang dan telusuri gua untuk keluar dari gua minotaur ini. Sekarang ke kiri layar tembak batu jatuh lalu panjatlah tali di atas batu sampai atas lompat ke lantai kiri. Ada save point, gua, dan tuas elevator.

The Traps of Madness
            Putar tuas elevator dulu ke bawah dan masuki gua di bawah ini sampai bertemu musuh demonbertanduk + demon armor emas. Kamu harus menghabisi mereka untuk membuka barrier merah. Lompat dulu ke lantai jembatan kayu untuk ambil peti berisi Orb hijau juga basmi beberapa demon armor emas. Masuki gua selanjutnya untuk keluar dari gua basmi 2 demon. Ke sisi kiri ada save point, tangga dan juga tuas elevator.
Baiknya kamu kembali saja ke gua di atas dengan memanjat tangga dan juga tali pada batu. Masuki gua ini yang penuh lubang tempat keluar jebakan spike. Tarik tuas maka pintu tempat batu berada akan terbuka tapi jalan masuk tertutup pagar kayu serta spike aktif. Tarik batu dari dalam lalu segera tendang sekencang mungkin ke arah jalan masuk. Dari sini segera tendang memasuki lorong secepatnya karena kamu dibatasi waktu. Sampai tikungan tendang ke kanan dan segera lompat ke batu untuk lompat menggapai tebing karena jika terlambat spike akan muncul menghancurkan batu dan menusuk dirimu. Buka peti untuk Phoenix Feather lalu lompat ke dinding akar seberang naik ke lantai atas mengambil Necklace of Aphrodite. Spikeakan lenyap dan gerbang terbuka. Keluarlah dari gua dan save game dulu.
Turun lewat tali dan masuki kembali gua minotaur ke area tuas putar dan seberangi jembatan untuk keluar dari gua minotaur sisi lainnya. Lompat ke tebing kanan untuk ke area katrol Hera & Aphrodite sebelumya. Pasang Hera’s Necklace dan Aphrodite’s Necklaces untuk memunculkan platform keluar masuk pada jembatan. Sebelum ke jembatan lompati dulu batu sebelah katrol Aphrodite untuk buka peti Orb merah. Masuki gua dan basmi 3 demon lalu menyelam pada kolam telusuri terowongan air hingga keluar di atas cawan air. Ada 3 dinding rapuh yang bisa kamu hancurkan untuk 3 peti Orb merah. Kembali ke tempat katrol
Tunggu platform keluar lalu lompat ke platform seberang. Dari sini tunggu platform keluar untuk lompat lagi ke platform kiri di mana ada peti. Buka peti untuk Orb merah & biru.  Sekarang lompat ke platformselanjutnya maka kamu sudah menyeberangi platform ini. Maju untuk scene masa lalu Kratos di bawah pengaruh Ares membunuh banyak rakyat tak berdosa termasuk keluarganya sendiri.
Basmi demon plus 2 minotaur biru dan telusuri jalan hingga ujung ada tali. Lompat dan berayun ke tali berikutnya untuk berayun ke lantai seberang. Panjat dinding kasar dan ke elevator tarik tuas menaikkanelevator. Keluar hancurkan benda-benda menuju The Architect’s Tomb.

The Architect‘s Tomb
Ada save point sebelum melanjutkan perjalanan. Ada tombol di sini tapi abaikan dulu, lompatlah ke platformgerak tapi untuk ke platform gerak selanjutnya tunggu gerigi tajam lewat dulu hingga sampai ke lantai seberang. Ada lantai retak, tekan R2 untuk melihat ada ruangan di bawahnya. Hancurkan tong dan benda lainnya untuk Orb merah. Lanjutkan ke kanan angkat pintu untuk masuk basmi 2 demon bersenjata golok. Ada peti Orb biru-hijau jika diperlukan. Teruskan ke lantai atap untuk keroyokan Cerberrus, anjing hijau kecil dan satu raksasa emas yang cukup sulit dikalahkan. Habisi semuanya lalu panjat tangga kanan jalan masuk. Hancurkan kayu penghalang dan masuk buka peti untuk Phoenix Feather dan Orb biru-hijau. Turun dan sekarang panjat tangga depan maka kamu akan menemukan tuas dan Crane. 

Tarik tuas untuk menggerakkan Crane yang membawa batu berat arahkan tepat di lantai retak. Ke ujung Crane dan tarik tuas menjatuhkan batu ke lantai retak membuat lantai bolong. Sekarang tarik tuas Crane untuk menaikkan batu lalu dorong tuas menggerakkan Crane ke tombol lainnya dekat lantai bolong. Tepat atas tombol tarik tuas Crane menjatuhkan batu menimpa tombol membuka pintu lapis ke-2. Turun kembali ke lantai bawah lalu sekarang tarik patung yang terdapat di sisi kiri layar, dorong patung ke bawah lubang dan dorong menutupi tombol di lantai bolong ini membuka pintu lapis ke-3.

Sekarang kembali lompati platform gerak melewati gerigi tajam ke area save point sebelumnya, save game dulu. Injak tombol membuka pintu lapis pertama di seberang. Sekarang kamu harus cepat bergerak melompati platform menuju pintu yang terbuka sebelum tertutup kembali.

Masuklah dan periksa mayat yang di meja lalu tarik kepala mayat yang sedang duduk maka Kratos akan menggunakan kepala mayat ini ke lubang tengkorak membuka pintu. Masuklah dan telusuri hingga sampai ke Zeus Mountain.

Zeus Mountain
Hancurkan tong untuk Orb merah. Buka peti di kanan untuk Phoenix Feather dan Orb merah. Ada save pointuntuk save game, baiknya save game jika kamu belum save game sebelumnya. Naiki tangga dan masuki ruangan depan. Turuni tangga melingkar hingga sampai ke lantai bawah untuk event melihat area tujuanmu.
Majulah ke lantai yang bergerak serta drum yang siap menggencetmu jika terbawa lantai berjalan ini ke pinggir. Sukarnya kamu mesti menghadapi demon kelelawar dan demon pemanah yang seperti tak ada habisnya untuk membuka barrier merah di seberang. Untuk itu jagalah agar selalu berada di tengah dan hajar saja seluruh demon maka barrier akan terbuka. Masuki ruangan ini dan ingat jangan tergencet drum.


Naiki tangga dan tendang pintu (R2) menuju lokasi Pandora Boks berada. Tarik lever untuk membuka benda bulat memunculkan Pandora Boks serta hologram wanita yang menyuruh Kratos segera ke Athens membawa Pandora Boks ini. Otomatis lantai menjadi elevator turun ke bawah. Dorong pandora boks untukevent lalu dorong menuju pintu untuk scene Ares yang mengetahui Kratos berhasil mendapatkan pandora boks melemparkan batu tajam dari jauh sekali tepat mengenai Kratos.  Menjelang ajal Kratos teringat masa lalunya, ternyata orang yang dibantainya adalah keluarganya sendiri membuat penyesalan yang mendalam serta kulit keluarganya menempel pada tubuhnya membuat warna kulitnya putih seperti sekarang. Demonburung juga membawa pandora boks pergi sementara Kratos menuju underworld (neraka) tapi ia berhasil menggapai orang yang juga hendak menyelamatkan diri dari api neraka yaitu captain kapal di awal stage ^-^ yang kali ini tidak ditolong Kratos juga.

The Path of Hades
Ambil Orb hijau & biru pada 2 peti lalu save game. Lompati platform dan jangan sampai jatuh. Saat percabangan lompat ke platform depan untuk peti Orb merah lalu kembali dan lompat ke platform kanan diteruskan ke platform selanjutnya hingga percabangan lagi. Lurus dulu untuk buka peti lalu kembali dan lompat ke platform kiri sampai ujung lompat ke lantai depan basmi 3 demon neraka. Lompat lagi ke atas basmi demon neraka hingga tiba di tiang pisau yang berputar. Cukup arahkan saja Kratos agar tidak terkena pisau, lompat ke batu kanan untuk peti Orb merah lalu kembali ke tiang. Teruskan ke depan menuju batu di mana ada peti Orb merah lagi juga satu demon

Ada 2 jalur tiang, jika hendak mengambil peti Orb merah ke tiang kanan tapi jika tidak lanjutkan saja ke tiang kiri lewati pisau. Ada batu di kanan untuk peti Orb merah +demon. Lanjutkan dulu ke kanan jika hendak mengambil peti Orb merah tapi jika tidak kembali ke tiang untuk ke batu selanjutnya basmi demon. Teruskan ke tiang kiri untuk ke batu dan lompat ke tiang menuju batu kiri basmi seluruh demon burung api untuk buka 2 peti Orb merah. Kembali ke batu sebelumnya lalu lompat ke tiang menuju ke kanan batu habisi demon burung api. Lompatlah ke tiang putar untuk lompat ke tulang menuju save point. Ada peti Orb hijau-biru jika kamu memerlukannya.

Styx Below
Lompati platform gerak tapi ingat segera tembak demon pemanah di seberang menggunakan Zeus’Fury agar kamu tidak terpanah jatuh. Begitu sampai seberang basmi demon pemanah api dan minotaur api lalu lompat ke tebing kanan dulu ada peti Orb biru-hijau plus minotaur api. Lanjutkan ke tebing kiri basmi demonpemanah plus minotaur dan lakukan hal yang sama di tebing atasnya untuk membuka barrier. Ambil Orb biru-hijau dulu sesuai keperluan maka kamu harus memanjat pilar putar berpisau. Usahakan bergerak berlawanan dengan arah pilar yang berubah-rubah agar tidak terjepit dinding tajam juga perhatikan susunan pisau, jika memungkinkan tekan X untuk lompat cepat ke atas. Sesampainya di atas pilar putar ada peti Orb merah dan Orb biru-hijau. Habisi demon pemanah dan lompat ke tebing atas basmi demon pemanah lagi maka ada pilar putar berpisau lagi. Kali ini lebih banyak pisau dan lebih sukar. Sesampainya di atas ada peti Orb hijau & biru serta save point.

Bridge of Hades
Lompat ke pilar platform samapi percabangan lompat ke kanan untuk peti Orb merah di ujung. Lanjutkan lompat ke kiri untuk lompat menggapai lantai. Naik basmi demon, tiap beberapa demon yang dibasmi akan memunculkan satu platform. Basmi semuanya maka platform akan muncul semua, ambil peti Orb biru dan hijau di sini. Lompati platform, pada platform ke-2 ada peti Orb merah di batu kiri dan kanan. Lanjutkan lompati platform ke lantai selanjutnya basmi 2 demon pemanah. Teruskan lompat ke lantai atas dan seberangi jembatan rangka tulang maka ada event batu yang jatuh dari atas diikat tali. Panjat tali ini ke atas kembali ke Temple of the Oracle untuk event dengan penggali kuburan sebelumnya yang ternyata sudah bisa menebak nasib Kratos.

Temple of the Oracle
Save game dan ambil Orb biru & hijau di peti.  Naiki tangga hingga ada barrier merah dan muncul 2 raksasaarmor bersenjata bola duri. Habisi saja disusul 2 minotaur untuk membuka barrier. Teruskan ke kiri naiki tangga basmi beberapa Gorgon (ingat jangan terkena efek batu) dan demon pemanah. Seberangi jembatan batu dan ambil peti Orb biru-hijau. Telusuri koridor basmi 2 minotaur bersenjata palu lalu naiki tangga lagi lompat secepatnya ke arah kumpulan demon pemanah untuk membasminya. Telusuri lorong hingga keluar, lompat ke bawah dan save game.

Final Battle
Masuki ruangan depan save point, tekan R2 memeriksa Oracle yang sekarat. Ambil 2 peti Orb merah serta satu peti Orb biru dan satu peti Orb hijau untuk memulihkan stamina. Keluarlah untu scene Kratos berhasil merebut pandora boks dari tangan Ares kemudian membukanya membuat dirinya jadi raksasa sebesar Ares. Saatnya final battle…..

Boss : Ares
Punggung Ares akan muncul 5 pisau tajam yang bisa menjerat dan melukaimu. Serangan favorit yang terbaik adalah menggunakan senjata Blade of Chaos dengan gerakan  Cyclone of Chaos (L1 + KOTAK) untuk menggempur Ares yang akan mengeluarkan Orb gratis untukmu. Serangan Ares yang berbahaya adalah 5 pisau di punggungnya serta palu api yang bisa dihantamkan padamu. Tetap serang dengan gerakan ini dibantu kekuatan magis  Army of Hades yang di-upgrade max. Setelah health Ares hampir habis dan ada tanda O di kepalanya segera tekan tombol O untuk adu tenaga tekan O terus menerus disusul 2 tombol lain yang muncul dengan cepat agar bisa mengalahkan Ares karena jika terlambat sedikit saja akan gagal. Satu-satunya jalan untuk merubuhkannya dalah dengan cara ini karen awalaupun health Ares telah habis tetap ia survive dan bisa restore sedikit health jadi cepat lakukan untuk membuatnya kalah.

Scene Ares yang turut menyeret Kratos pergi bersamanya di mana Kratos terjatuh ke sebuah pulau di ruang hampa melihat rumah yang mirip rumahnya serta istri & anaknya yang masih hidup tapi beberapa Kratos palsu masuk berusaha membunuh keluarganya ini. Tugasmu melindungi anak istri Kratos dari Kratos gadungan yang banyak jumlahnya. Jika health mereka berkurang dekati dan tekan O untuk menyalurkan bantuan health dari dirimu ke mereka. Hajar semua Kratos gadungan dengan gerakan  dan senjata apa saja tapi ingat setelah rumah hancur jangan sampai terjatuh ke jurang. Habisi semuanya untuk scene  2 golok menghabisi nyawa ank istri Kratos membuatnya marah besar. Ares muncul lagi lengkap dengan pedang. Kratos juga tidak mau ketinggalan mencabut pedang Athena.

Boss Fight : Ares
Perhatikan health di atas layar. Health kiri milikmu sedangkan kanan milik Ares. Kamu harus memukul Ares dengan pedang untuk mengurangi health miliknya dan menambah health milikmu. Serangan yang berbahaya darinya cuma summon batu yang menghimpitmu selebihnya musdah tingga hajar dengan pedang. Jika terjadi adu tenaga tekan tombol O terus menerus. Setelah health milikmu penuh dan health Ares habis maka pertarungan kamu menangkan.

Scene lagi Ares yang akhirnya binasa di tangan Kratos serta Kratos yang bunuh diri terjun ke dasar laut tapi Dewa masih menginginkannya dan Athena menjadikan Kratos God of War alias Dewa perang sekaligus dapat Athena’s Blade menggantikan Blade of Chaos. Masuki ruangan belakang Athena.

Olympus
Teruskan ke pintu dan masuklah. Save game dan ke ujung tekan R2 untuk duduk di singasana. Saksikanscene dan setelah itu kamu telah menamatkan God of War untuk membuka God Mode dan Treasure of Olympus.

0 komentar:

Posting Komentar